Wednesday, September 28, 2016

HydroCoco Media Hidroponik Gabungan Hydrocorn Dengan Coir

HydroCoco media hidroponik gabungan Hydrocorn Dengan Coir. Tentunya para pembaca sudah mengetahui manfaat dari Coconut Fibre (Coir) yang juga dikenal sebagai sabut kelapa. Manfaat dari Coir di hidroponik sangat besar. Kami berasumsi para pembaca tentunya sudah mengetahui manfaat Coir tersebut dan kami tidak akan menjelaskannya lebih lanjut pada artikel ini. 

Produk HydroCoco 60/40 dari Gold Label ini merupakan campuran 60% Hydrocorn berukuran 8 mm - 16 mm dengan 40% Coconut Fibre. Campuran untuk ini merupakan perpaduan yang sangat baik bagi tanaman hidroponik anda. 

Secara singkat, keuntungan dari media hidroponik Hydrocorn dengan bentuknya yang unik adalah menyediakan permukaan yang dapat dengan mudah dicengkram oleh akar serta menyediakan udara yang cukup untuk akar. Sedangkan keuntungan dari media hidroponik Coco Coir memudahkan pergerakan aksi kapiler air dan nutrisi sehingga mudah diserap akar. Media HydroCoco ini menggabungkan keunggulan dari dua macam media hydroponik menjadi satu!! Kombinasi dari dua media ini meningkatkan aksi kapiler, memacu pertumbuhan dari akar serta mengurangi frekuensi penambahan air apabila dibandingkan dengan hanya menggunakan clay pebble saja.
GABUNGAN HYDROCORN DENGAN COCO COIR


Mengapa menggunakan produk media hidroponik HydroCoco 60/40 dari Gold Label? Keunggulannya dapat dilihat berikut ini:
  1. Menggunakan serabut kelapa (coconut fibre) berkualitas terbaik.
  2. Serabut kelapa yang digunakan berasal dari pedalaman dan bukan dari tepi pantai. Hal ini dikarenakan serabut kelapa yang tumbuh di tepi pantai mengandung zat garam yang sangat tinggi yang tidak dapat berkurang walaupun telah dilakukan pencucian berulang kali. Dengan menggunakan kelapa yang berasal dari pedalaman, menjamin kadar garam pada serabut kelapa (coir) tidak akan tinggi.
  3. Dipanggang menggunakan bahan bakar yang tidak mengandung logam berat (heavy metal) sehingga media ini tidak mengandung zat berbahaya yang dapat diserap tanaman.
  4. Memiliki sertifikasi produk hortikultur RHP dari Belanda dan dinyatakan sebagai media dengan tingkat food-grade.
  5. Media yang paling tepat untuk sistem hidroponik pasang surut (ebb and flow). Media ini juga cocok untuk sistem Wilma (Wilma System) dan  sistem lainnya dari IWS (Intelligent Watering System).
  6. Meningkatkan pertumbuhan koloni bakteri menguntungkan mycorrhizae and trichoderma.

HydroCoco termasuk media hidroponik terbaik yang pernah ada. Produk ini akan hadir di Indonesia pada akhir tahun 2016. Bagi anda yang tertarik untuk mencoba media hidroponik HydroCoco, silahkan menghubungi kami di 021-65867688 atau melalui email di blog@esparindo.com. Gunakanlah produk yang tersertifikasi dan aman!

Untuk membeli Hydrococo secara eceran, silahkan klik tautan di bawah ini:
https://www.blibli.com/search?s=gold+label&o=10&b=Gold+Label 




Sumber:

2 comments:

  1. Nmr contact brp?
    Min pembelian brp?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Pak Ray,
      Bapak dapat menghubungi kami via telefon di: 021-65867688 atau email di: blog@esparindo.com. ATau Bapak dapat memberikan nomor telefon atau alamat email Bapak kepada kami. Kami melayani pembelian jumlah besar atau retail. Untuk retail dapat melalui rekanan kami di blibli.com: https://www.blibli.com/search?s=gold+label&o=10&b=Gold+Label

      Delete